Pemerintahan
Polres Batu Berikan Penghargaan ke Empat Desa Tangguh
Memontum Kota Batu – Peringatan hari Bhayangkara ke 74 di Polres Batu dilaksanakan, Rabu (1/7/2020) dengan sederhana namun tampak khidmat. Selain para undangan VIP yang di tempatkan di ruang Rupatama, para PJU Polres beserta undangan yang lain ditempatkan di lobby Mapolres.
Dalam kegiatan kali ini juga diberikan penghargaan terhadap empat Desa di wilayah kerja Polres Batu, atas prestasinya dalam penilaian kampung tangguh penghargaan diberikan secara langsung oleh Kapolres Batu AKBP Harviadhi Agung Prathama, dimana dua diantaranya akan diikutkan pada kompetisi kampung tangguh tingkat Jatim.
“Kami mengucapkan selamat pada Kampung Tangguh yang menjadi juara. Nanti untuk juara pertama dan kedua akan terus maju ke tingkat Jatim,” ungkap Harvi kepada wartawan.
Sementara itu ia juga membeberkan empat kampung tangguh yang mendapatkan penghargaan diantaranya juara 4 yang diperoleh Desa Bayem Kecamatan Kasembon, juara 3 diraih oleh Kelurahan Songgokerto Kecamatan Batu, juara 2 diraih oleh Desa Pendem Kecamatan Junrejo, dan juara 1 Desa Pujon Kidul Kecamatan Pujon.
Lebih lanjut, orang nomor satu di Polres Batu tersebut mengungkapkan bahwa program kampung tangguh merupakan salah satu rangkaian acara peringatan hari Bhayangkara, selain memberikan Bansos dan pembagian 5000 masker yang sebelumnya telah dilakukan. Selain itu juga pemberian SIM gratis untuk masyarakat yang lahir pada 1 Juli atau yang bertepatan dengan hari kepolisian tersebut.
“Ada tiga warga yang beruntung mendapatkan SIM gratis ini. Diantaranya Wijih Suprapto warga Desa Bumiaji Kecamatan Bumiaji, Arifin Dadapan Kulon Kecamatan Pujon, dan Jalung Tri warga Desa Tulungrejo Kecamatan Bumiaji,” papar Harvi.
Ia juga berharap di hari Kepolisian ini bisa menambah kolaborasi antara Polri khususnya Polres Batu dengan setiap elemen masyarakat di Kota Batu.
Terpisah, Walikota Batu Dewanti Rumpoko menerangkan sangat berterima kasih kasih kepada Polres Kota Batu karena telah mengayomi masyarakat selama ini. “Semoga kedepannya bisa semakin menjaga Kota Batu dan baik dari sektor keamanan maupun pelayanan karena tanpa mereka Kota Batu tidak akan menjadi sempurna,” tukasnya. (bir/yan)
- Pemerintahan5 tahun
Fraksi PKB dan Gerindra Sepakat APBD 2020 Tetap di Kisaran Rp 1 Triliun Lebih dengan Mendongkrak Peningkatan PAD Kota Batu
- Pemerintahan5 tahun
Usai Hadiri Pemakaman Saudara di Pujon, Puluhan Warga Sumberejo Jalani Screening
- Pemerintahan4 tahun
Batu Paradise Factory Outlet Masih Bandel Buka, Meski Sudah Dapat Teguran
- Hukum & Kriminal4 tahun
Rugikan Nasabah, Koperasi Delta Pratama Dilabrak Pemuda Pancasila
- Pemerintahan4 tahun
Pasar Batu Berpotensi Jadi Cluster Baru Penyebaran Covid-19
- Berita4 tahun
JTP Group Bangun Batu Love Garden Ajak Partisipasi Warga Sekitar
- Berita5 tahun
Pendaki Gunung Buthak Ditemukan Tewas, Lari Dari Rombongan Diduga Kesurupan
- Berita5 tahun
Warga Mojorejo Luruk Perumahan Taman Harmoni, Pasca Salah Satu Pekerjanya Diketahui Sakit