Kota Batu

Taman Balai Kota Batu Jadi Favorit Baru Wisatawan saat Minggu Pagi

Diterbitkan

-

Memontum Kota Batu – Taman Balai Kota Among Tani Kota Batu, selalu menjadi favorit wisatawan. Taman yang dibangun dengan anggaran Rp 10,2 miliar, di kala Wali Kota Batu, Edy Rumpuko, tetap menarik wisatawan atau warga di saat libur akhir pekan atau Minggu pagi. Sebagai taman rekreasi gratis, taman tersebut juga memiliki beberapa titik spot foto yang menarik.

Pj Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai, menyampaikan bahwa eksistensi Taman Balai Kota Batu, sebenarnya tidak kalah dengan Alun-alun Kota Batu. Ini terbukti, kedua tempat ini juga menjadi jujukan wisatawan.

“Taman Balai Kota Batu ini, sejak mulai dibangun hingga saat ini menjadi jujukan wisatawan. Ini terjadi, hampir setiap hari tidak pernah sepi. Apalagi, saat hari libur atau Minggu seperti ini,” terangnya, saat berada di Taman Balai Kota Among Tani Kota Batu, Minggu (16/07/2023) tadi.

Berkunjung ke sini, wisatawan dapat menikmati musical dancing fountain, patung tokoh pahlawan, patung Soekarno serta air mancur. “Semua yang dibangun di sini, itu bisa dijadikan area spot foto. Dan, air mancur menjadi favorit juga bagi pengunjung. Di samping, udaranya yang sejuk, area lorong taman dan trotoar juga dinikmati oleh wisatawan untuk jalan-jalan olahraga serta duduk santai,” tuturnya.

Advertisement

Baca juga:

Kendati demikian, tegasnya, seluruh area Taman Balai Kota Among Tani, bisa dinikmati oleh masyarakat lokal maupun wisatawan. Di sini, semua orang yang mengunjungi diwajibkan tetap menjaga kebersihan.

“Jangan lupa kalau berkunjung di sini (taman), tetap jaga kebersihan dan jangan membuang sampah sembarangan. Jadi, ayo jaga kota kita agar bersih dan indah,” imbaunya.

Sementara itu, wisatawan asal Surabaya, Mario (37), mengaku senang ketika mendatangi Taman Balai Kota Among Tani. Dirinya, selain bisa berkeliling dan menikmati taman, juga bisa lanjut ke wilayah sekitar yang sejuk dan dingin.

“Kami menginap di villa dekat Songgoriti. Sejak pagi kami jalan-jalan bersama anak dan jstri. Di Kota Batu ini cuacanya enak untuk keluarga. Dingin dan bersih. Apalagi, taman ini juga bisa dinikmati semua orang,” ujarnya. (put/gie)

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas