Kota Batu
Pj Wali Kota Aries Lantik Pejabat Kasatpol PP dan Kadishub Kota Batu
Memontum Kota Batu – Pj Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai, melantik dua Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemerintah Kota Batu di Graha Pancasila, Balai Kota Among Tani, Kamis (01/02/2024) tadi.
Dua nama yang dilantik itu, yakni Abdul Rais, yang sebelumnya menjabat Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat. Secara resmi, dirinya dilantik menjadi Kepala Kesatuan Polisi Pamong Praja (Kasatpol PP). Satu nama lainnya, yakni Hendry Suseno, yang sebelumnya menjabat Kepala Bagian Umum Setda Kota Batu, dilantik sebagai Kepala Dinas Perhubungan Kota Batu.
Dalam kesempatan itu, Pj Wali Kota Aries berharap bahwa dengan dilantiknya dua pejabat Kasatpol PP dan Kepala Dinas Perhubungan, bisa mengemban tugas dalam menjaga Kota Batu sebagai Kota Wisata. Terutama, penataan parkir dan pelayanan kemasyarakatan terkait perhubungan.
Baca juga:
Selain itu, program transportasi gratis harus terus dilaksanakan dengan baik, tersusun dengan rapi sesuai dengan harapan yang direncanakan. Termasuk, dengan penataan kawasan parkir yang selama ini menjadi kritik masyarakat.
“Saya minta perhatian serius, bagaimana petugas kita meningkatkan kinerjanya dalam mengatur lalu lintas di wilayah Kota Batu,” kata Pj Wali Kota Aries.
Sementara itu, untuk posisi Kasatpol PP, Aries menekankan tentang ketegasan Satpol PP dalam menegakkan peraturan daerah. “Penegakan Perda, kinerja Satpol PP menjadi poin penting. Saya minta ada patroli secara rutin,” terang Aries. (kom/gie)
- Pemerintahan5 tahun
Fraksi PKB dan Gerindra Sepakat APBD 2020 Tetap di Kisaran Rp 1 Triliun Lebih dengan Mendongkrak Peningkatan PAD Kota Batu
- Pemerintahan5 tahun
Usai Hadiri Pemakaman Saudara di Pujon, Puluhan Warga Sumberejo Jalani Screening
- Pemerintahan5 tahun
Batu Paradise Factory Outlet Masih Bandel Buka, Meski Sudah Dapat Teguran
- Hukum & Kriminal5 tahun
Rugikan Nasabah, Koperasi Delta Pratama Dilabrak Pemuda Pancasila
- Pemerintahan5 tahun
Pasar Batu Berpotensi Jadi Cluster Baru Penyebaran Covid-19
- Berita4 tahun
JTP Group Bangun Batu Love Garden Ajak Partisipasi Warga Sekitar
- Berita5 tahun
Pendaki Gunung Buthak Ditemukan Tewas, Lari Dari Rombongan Diduga Kesurupan
- Berita5 tahun
Warga Mojorejo Luruk Perumahan Taman Harmoni, Pasca Salah Satu Pekerjanya Diketahui Sakit