Kota Batu

Humas Pemkot Batu Gelar Workshop Peran Media Sosial

Diterbitkan

-

Acara workshop peran media sosial peduli covid-19 di Kota Batu.
Acara workshop peran media sosial peduli covid-19 di Kota Batu.

Memontum Kota Batu – Workshop dengan tema ‘Peran media sosial peduli covid-19’ digelar oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Batu, di Ruang Pertemuan PKK Balai Kota Among Tani Gedung A Lantai 1, Kota Batu, Senin (26/10) pagi. Pelaksanaan tersebut, sebagai bentuk apresiasi terhadap peran media di masa pandemi.

Humas sekaligus Dosen Komunikasi Universitas Merdeka Malang, Ana Mariani, yang menjadi salah satu pembicara dalam acara itu, mengatakan peran kolaboratif humas dan media massa sangat penting di masa pandemi ini. “Pemerintah tidak bisa bergerak sendiri. Pemerintah memerlukan kepanjangan tangan media masa untuk menyampaikan informasi-informasi penting kepada masyarakat,” katanya.

Exit strategi Kota Batu dari darurat covid-19, tambahnya, menjadi strategi yang harus diperhatikan untuk menghadapi pandemi Covid-19. Dirinya berpendapat, belum adanya riset yang detail terkait kasus Covid-19, memicu stigma negatif di masyarakat. Karena, bisa memunculkan pemberitaan yang simpang siur.

“Ini merupakan darurat perang. Masyarakat perlu diedukasi melalui pesan-pesan media,” ujarnya.
Pemberitaan yang simpang siur, ujarnya, justru akan memperkeruh keadaan. Karena bisa memicu kepanikan di tengah masyarakat.

Advertisement

“Bukan kewaspadaan, tapi justru ketakutan. Ada juga yang mengatakan, virus ini bisa sembuh sendiri, sampai ada anggapan menteri kesehatan tidak memiliki kemampuan menangani Covid-19. Semua itu, karena pemberitaan yang tersebar di media,” katanya.

Selain itu, lanjutnya, juga bisa berdampak pada tingkat kunjungan wisatawan. “Tahun 2019, kunjungan wisatawan sebanyak 7,2 juta, sedangkan pada tahun 2020 sebanyak 1,1 juta. Penurunan tersebut juga merupakan dampak dari pandemi Covid-19. Jadi, sektor wisata paling terdampak covid-19,” imbuhnya seraya berharap, media juga mampu memberikan edukasi sehingga turut membantu memulihkan kembali kondisi tingkat kunjungan di tahun 2021.

Dinas Kesehatan Kota Batu, dr Fauzan, pada kesempatan itu mengatakan perlu adanya pembekalan pada media masa terkait penyampaian berita Covid-19. Seperti diantaranya, pola penyebaran dan gejala-gejalanya. “Pihak Dinkes perlu pembekalan pada media masa, terkait apa itu Covid-19 dan bagaimana penyebarannya,” imbuhnya. (bir/sit)

 

Advertisement

 

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas