Hukum & Kriminal

Tanah Ambles Kota Batu Diberi Tanda Pengaman Polres

Diterbitkan

-

Memontum Kota Batu – Polres Batu meninjau serta mengamankan lokasi tanah amblas di Jalan H. Agus Salim, Gang Soponyono, Kelurahan Sisir, Kecamatan Batu, Kota Batu, Senin (01/11/2021).

Kepala Urusan Pembinaan Operasi, Iptu Hari Sugiantoro memimpin langsung peninjauan dan pengamanan lokasi tanah amblas tersebut. “Iya benar, telah terjadi tanah amblas di rumah warga daerah Sisir. Karenanya, kami langsung turun lokasi dan sudah mengamankan lokasinya dengan mengerahkan personil ke sana,” katanya.

Dari hasil peninjaunan, dijelaskan terdapat lubang dengan lebar 1,5 meter X 1,5 meter dengan kedalaman kurang lebih 2 meter, dengan dasar lubang berupa septi tank. “Tanah ambles itu dinilai sangat berbahaya karena berlokasi di gang yang kerap diakses warga. makanya kami pasang garis polisi,” ujarnya.

Baca juga:

Advertisement

Dirinya menghimbau, kepada warga agar berhati-hati sebisanya mencari jalur alternatif untuk melewati jalur itu. “Kami sarankan lebih baik mencari jalur alternatif untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan” terangnya.

Memang di kawasan tersebut sering terjadi tanah amblas, kejadian tersebut hampir setiap tahun terjadi. Apalagi memasuki musim hujan. Karena sesuai informasi dulunya kawasan tersebut menjadi lokasi galian sirtu saat ada pembangunan stadion. (bir/sit)

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas