Kota Batu
Nama Pekerjaan dan Realisasi Proyek Ikon Selamat Datang Tak Sesuai, Kadispar Kota Batu Sampaikan Besar Anggaran Dibuat Konsultan
Memontum Kota Batu – Proyek pembangunan ikon selamat datang Sendratari Arjuna Wiwaha di Jalan Kawi, Kelurahan Sisir, Kecamatan/Kota Batu, terus mengundang reaksi. Kali ini, giliran Kepala Dinas Pariwisata (Kadispar) Kota Batu, Arief As Siddiq, yang mencoba mengurai permasalahan dengan bersilaturahmi ke rumah Ketua RW06 atau selaku ketua rukun warga di mana kali pertama muncul kritikan warga terhadap pembangunan proyek milik Dinas Pariwisata itu.
Sebagaimana diberitakan, terkait proyek tersebut, warga mempertanyakan mengenai papan nama pekerjaan dan realisasi pembangunan. Pada papan nama proyek, tertulis bahwa proyek itu adalah pembangunan. Sementara, realisasinya adalah menggunakan gapura lama yang diberi aksesoris. Selain itu, juga terkait besar anggaran sebesar Rp 71 juta.
Kepala Dinas Pariwisata, Arief As Siddiq, dalam keterangannya membenarkan bahwa pembangunan gapura selamat datang Sendratari Arjuna Wiwaha, merupakan milik Dinas Pariwisata. Tujuan dari pembangunan itu, adalah bertujuan sebagai gerbang masuk menuju Kawasan Sendratari.
“Ya, pembangunan ikon selamat datang tersebut untuk kepentingan masyarakat. Jadi, tidak apa- apa diberitakan. Karena, masyarakat perlu tahu, sebab pemerintah membangun guna kepentingan kebudayaan atau menunjukkan sebuah identitas. Jadi, jangan sampai masyarakat tidak tahu,” ujarnya.
Arief juga menyayangkan, terkait sikap Kabid Destinasi Pariwisata, Mustakim Wadi’i, yang sebelumnya meminta agar pemberitaan terkait polemik ini dihentikan oleh media. Karena, pihaknya pun juga tidak pernah mengintruksikan untuk melarang media memberitakan pembangunan gapura.
Baca juga :
- Cleaning Area Pengunjung, Manajemen Jatim Park 3 Kota Batu Sebut Tak Ada Korban Jiwa
- Wisata Jatim Park 3 Kota Batu Alami Kebakaran
- Sinergitas Bidhumas Polda Jatim dan Awak Media, Deklarasikan Pilkada 2024 Berjalan Damai dan Kondusif
- Partai Nasdem Rekomendasi KD dan Dewa Kresna Maju Pilkada Kota Batu 2024
- 5 Tahun SERU.co.id, Komitmen Suguhkan Berita Tepercaya Jadi Rujukan Masyarakat
Disinggung tentang pembangunan gapura yang anggarannya dianggap tinggi, Arief hanya mengatakan, bahwa anggaran tersebut telah diperhitungkan oleh pihak konsultan. Jadi, yang menghitung besar anggaran, bukan ditentukan Dinas Pariwisata. Meskipun, dalam pengerjaan proyek itu, konsultan perencana berkoordinasi dengan Dinas Pariwisata.
“Anggaran itu berdasarkan Detail Engineering Desain (DED) yang telah dibuat. Wajar dan tidak, nilai pembangunan itu yang terpenting dilaksanakan tanpa ada yang dikurangi,” ungkapnya.
Ditanyakan mengenai berapa program semacam itu, Arief mengatakan, ada sejumlah program serupa di Kota Batu. Hanya saja, dirinya tidak menjelaskan secara rinci tempat dan jumlah pastinya.
“Ada di beberapa tempat lain. Antara dua atau tiga gapura,” katanya.
Sementara itu, Ketua RW06, Kusmin, saat dikonfirmasi menolak untuk memberikan tanggapan. Dengan alasan, karena menurutnya permasalahan sudah tidak ada lagi.
“Nggak usah wawancara. Karena, tadi sudah dijelaskan sendiri oleh Kepala Disparta, Bapak Arief,” terangnya. (bir/sit)
- Pemerintahan5 tahun
Fraksi PKB dan Gerindra Sepakat APBD 2020 Tetap di Kisaran Rp 1 Triliun Lebih dengan Mendongkrak Peningkatan PAD Kota Batu
- Pemerintahan5 tahun
Usai Hadiri Pemakaman Saudara di Pujon, Puluhan Warga Sumberejo Jalani Screening
- Pemerintahan5 tahun
Batu Paradise Factory Outlet Masih Bandel Buka, Meski Sudah Dapat Teguran
- Hukum & Kriminal5 tahun
Rugikan Nasabah, Koperasi Delta Pratama Dilabrak Pemuda Pancasila
- Pemerintahan5 tahun
Pasar Batu Berpotensi Jadi Cluster Baru Penyebaran Covid-19
- Berita4 tahun
JTP Group Bangun Batu Love Garden Ajak Partisipasi Warga Sekitar
- Berita5 tahun
Pendaki Gunung Buthak Ditemukan Tewas, Lari Dari Rombongan Diduga Kesurupan
- Berita5 tahun
Warga Mojorejo Luruk Perumahan Taman Harmoni, Pasca Salah Satu Pekerjanya Diketahui Sakit