Kota Batu

Umumkan Anggota PPS Kota Batu, Desa Pendem Masih Kekurangan Anggota

Diterbitkan

-

Umumkan Anggota PPS Kota Batu, Desa Pendem Masih Kekurangan Anggota

Memontum Kota Batu – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Batu, secara serentak mengumumkan peserta yang lolos seleksi anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS), Kamis (12/01/2023) tadi. Namun, untuk Desa Pendem, Kecamatan Junrejo, Kota Batu, diketahui ternyata masih kurang jumlah anggota PPS yang ditetapkan.

Terkait hal tersebut, Komisioner KPU Kota Batu Divisi Sosdiklih, Parmas dan SDM, Marlina, mengatakan untuk Desa Pendem sesuai dengan arahan KPU Provinsi Jatim, bahwa KPU Kota Batu tetap mengumumkan dua nama yang sudah mengikuti tes tertulis dan proses seleksi wawancara. “Nah, untuk mengisi kekurangan anggota PPS Desa Pendem, kami menunggu keputusan dari KPU RI. Bagaimana treatment ataupun keputusan dari pusat untuk melengkapi dari satu kali kebutuhan untuk wilayah yang masih kekurangan,” ujarnya, saat dihubungi lewat ponselnya, Kamis (12/01/2023) tadi.

Ditambahkan Marlina, kasus kekurangan ini tidak hanya terjadi di Kota Batu. Tetapi, juga dialami di beberapa wilayah di Indonesia.

Kronologi awal terkait kekurangan tersebut, ujarnya, bahwa KPU Kota Batu sudah melakukan pengumuman kepada masyarakat Kota Batu, terkait seleksi calon anggota PPS. Saat masa pendaftaran semua sudah tercukupi minimal dua kali kebutuhan, namun pada tes tertulis untuk Desa Pendem, hanya terdaftar 19 orang.

Advertisement

Baca juga :

Kemudian, yang lolos tes administrasi ada 7 orang dan yang datang pada tes tertulis hanya 2 orang. Lalu, yang tidak hadir 5 orang. Dari 5 orang yang tidak hadir, 2 orang calon peserta tersebut memang menyatakan tidak bisa mengikuti ujian di hari Jumat (06/01/2023) yang lalu. Kemudian yang lainnya tidak ada kabar, maka dengan otomatis dinyatakan gugur pada seleksi tertulisnya.

Sedangkan, jumlah anggota PPS di masing-masing desa dan kelurahan ada 3 orang. Dan ditetapkan 6 orang, bila diurai 3 orang yang dilantik sebagai anggota PPS terpilih dan 3 berikutnya adalah nama-nama untuk PAW.

“Saran dari provinsi, KPU Kota Batu tetap melakukan pleno penetapan pada Rabu (11/01/2023) kemarin dan diumumkan hari ini Kamis (12/01/2023). Terkait nama-nama yang lolos seleksi tes tertulisnya, berikut juga untuk Desa Pendem, 2 nama tersebut tetap diumumkan dan dinyatakan lolos pada seleksi tertulisnya,” papar Marlina. (put/sit)

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas