Kota Batu

Dongkrak Perekonomian Masyarakat Kota Batu, DPC Partai Gerindra Isi HUT Ke-15 dengan Gelaran Bazar UMKM

Diterbitkan

-

Dongkrak Perekonomian Masyarakat Kota Batu, DPC Partai Gerindra Isi HUT Ke-15 dengan Gelaran Bazar UMKM

Memontum Kota Batu – DPC Partai Gerindra Kota Batu menggelar senam dan bazar Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), dalam rangka memeriahkan HUT Partai Gerindra Ke-15.

Disampaikan Ketua DPC Partai Gerindra Kota Batu, Heli Suyanto, bahwa gelaran acara merupakan upaya untuk membantu peningkatan perekonomian masyarakat Kota Batu. “Jadi, Minggu (05/02/2023) besok, gelaran bazar dan senam akan digelar di daerah Desa Pesanggrahan, Kecamatan/Kota Batu. Selain kegiatan itu, dalam rangkaian juga akan dilakukan syukuran hingga santunan anak yatim. Pelaksanaan nantinya, juga akan didukung oleh Perempuan Indonesia Raya (PIRA),” terang Heli, Sabtu (04/02/2023) sore.

Terkait pelaksanaan nantinya, Heli menerangkan, dimungkinkan akan diikuti hingga 1000 peserta. Karena, untuk pelaksanaan senam, itu terbuka untuk umum. “Untuk UMKM, kami anggap teman-teman ini butuh sentuhan dari pemerintah. Makanya, kami turut melibatkan UMKM,” paparnya.

Baca juga:

Advertisement

Ditambahkan Heli, di Kota Batu ini sebenarnya banyak UMKM, yang sudah menjadi binaan pemerintah. Tetapi, bagi yang di luar binaan pemerintah daerah, tentunya harus diberikan pengetahuan juga mengenai kemudahan fasilitas terutama untuk legalitas.

“Mereka inikan awam terkait kepengurusan Perusahaan Industri Rumah Tangga (PIRT). Paling tidak, kita nantinya juga memberikan edukasi kepada UMKM, bagaimana pengurusan legalitas,” jelasnya.

Heli menambahkan, di usia ke 15 tahun, sesuai tagline DPP Partai Gerindra yaitu ‘Bergerak Bersama Bangkitkan Indonesia’ diharapkan ranting, PAC dan pengurus DPC maupun organisasi sayap di Partai Gerindra, bisa bergerak dalam hal apapun dan harus ada di tengah masyarakat. Sehingga, bisa membantu kesulitan dalam upaya meningkatkan perekonomian. (put/gie)

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas