Kabar Desa
209 CJH Kota Batu Dijadwalkan Bertolak Tinggalkan Indonesia pada 12 Juni 2023
Memontum Kota Batu – Sebanyak 209 Calon Jamaah Haji (CJH) dari Kota Batu, yang masuk dalam gelombang Kloter 51 segera diberangkatkan ke Tanah Suci Makkah pada 12 Juni 2023. Sedangkan, untuk pelunasan haji, juga sudah ditutup pada Jumat (19/05/2023) yang lalu.
Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kemenag Kota Batu, Basuki Rahmat, memastikan bahwa sebanyak 209 CJH yang diberangkatkan pada bulan depan tersebut sudah final. Dalam arti, jumlah itu sudah termasuk mutasi dari daerah lain
“Sebanyak 209 CJH Kota Batu yang masuk dalam Kloter 51 itu sudah fix. Dan, dipastikan berangkat 12 Juni 2023. Semua persiapan sudah matang tinggal berangkat menunaikan ibadah haji ke Makkah,” terang Basuki di Kantor Kemenag Kota Batu, Jalan Sultan Agung Kota Batu, Rabu (24/05/2023) tadi.
Baca juga:
- Cleaning Area Pengunjung, Manajemen Jatim Park 3 Kota Batu Sebut Tak Ada Korban Jiwa
- Wisata Jatim Park 3 Kota Batu Alami Kebakaran
- Sinergitas Bidhumas Polda Jatim dan Awak Media, Deklarasikan Pilkada 2024 Berjalan Damai dan Kondusif
- Partai Nasdem Rekomendasi KD dan Dewa Kresna Maju Pilkada Kota Batu 2024
- 5 Tahun SERU.co.id, Komitmen Suguhkan Berita Tepercaya Jadi Rujukan Masyarakat
Total 209 CJH itu, tambahnya, sudah termasuk mutasi dari luar daerah 77 CJH dari Pujon, Ngantang dan Kasembon serta ditambah 2 CJH dari Papua. “Semula Kota Batu memang ada di kloter 21, kemudian ada perubahan menjadi kloter 51. Secara teknis, nanti tanggal 12 Juni 2023 CJH sekitar pukul 07.00 sudah berada di Asrama Haji Surabaya dan pukul 00.00, berangkat dari bandara menuju Makkah,” jelasnya.
Untuk saat ini, tegas Basuki, karena semua CJH sudah siap diberangkatkan maka pelunasan haji juga sudah ditutup. “Dari Kota Batu, Tim Pemandu Haji Daerah (TPHD) 2 orang juga sudah siap. Di sini, artinya semua sudah siap CJH berangkat, maka pelunasan haji juga sudah tutup sejak Jumat pekan lalu. Kami berharap semua lancar. Karena nanti rombongan sekitar 5 bus akan dilepas Pak Wali menuju Asrama Haji Surabaya. Baru setelah itu berangkat ke Makkah,” jelasnya.
Sebagaimana diketahui, saat ini ongkos naik haji untuk reguler sebesar Rp 56 juta dengan masa tunggu 37 tahun. Sedangkan, dari jumlah 209 CJH Kota Batu Lansia tertua berusia 88 tahun asal Desa Beji, Kecamatan Junrejo, Kota Batu. (put/gie)
- Pemerintahan5 tahun
Fraksi PKB dan Gerindra Sepakat APBD 2020 Tetap di Kisaran Rp 1 Triliun Lebih dengan Mendongkrak Peningkatan PAD Kota Batu
- Pemerintahan5 tahun
Usai Hadiri Pemakaman Saudara di Pujon, Puluhan Warga Sumberejo Jalani Screening
- Pemerintahan5 tahun
Batu Paradise Factory Outlet Masih Bandel Buka, Meski Sudah Dapat Teguran
- Hukum & Kriminal5 tahun
Rugikan Nasabah, Koperasi Delta Pratama Dilabrak Pemuda Pancasila
- Pemerintahan5 tahun
Pasar Batu Berpotensi Jadi Cluster Baru Penyebaran Covid-19
- Berita4 tahun
JTP Group Bangun Batu Love Garden Ajak Partisipasi Warga Sekitar
- Berita5 tahun
Pendaki Gunung Buthak Ditemukan Tewas, Lari Dari Rombongan Diduga Kesurupan
- Berita5 tahun
Warga Mojorejo Luruk Perumahan Taman Harmoni, Pasca Salah Satu Pekerjanya Diketahui Sakit