Kota Batu
Dianggarkan Rp 3,3 Miliar, Pelebaran Jalan Semeru Kota Batu Terus Dikebut
Memontum Kota Batu – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) melakukan pengerjaan pelebaran Jalan Semeru. Pekerjaan tersebut, dianggarkan dengan nilai kontrak sebesar Rp 3,3 miliar, yang dikerjakan selama 120 hari.
Pelebaran Jalan Semeru, Kota Batu, merupakan salah satu proyek strategis daerah yang harus segera selesai dikerjakan. Hal ini, seperti disampaikan Kepala DPUPR Kota Batu, Alfi Nurhidayat.
“Saat ini kami sudah memulai pekerjaan pelebaran Jalan Semeru. Dan, itu sudah dimulai di akhir September 2023 lalu,” terangnya, Rabu (04/10/2023) tadi.
Baca juga :
Untuk panjang jalan yang dikerjakan, paparnya, yaitu sekitar 145 meter. Namun, ukuran panjang tersebut bisa lebih hingga 160 meter. Ini dikarenakan, ketinggian tanah yang berbeda.
Sedangkan dimensi volume pembangunan jalan itu, ditambahkan Alfi, memiliki lebar 10 sampai 11 meter. Sehingga, hasil dari pelebaran jalan itu nantinya bisa untuk tiga lajur jalan.
“Jalan itu awalnya memiliki lebar sekitar enam meter dan akan menjadi 10 sampai 11 meter. Lajur jalan yang awalnya terdiri dua, maka akan menjadi tiga lajur. Sehingga, daya tampung jalan juga turut bertambah,” jelasnya. (put/sit)
- Pemerintahan5 tahun
Fraksi PKB dan Gerindra Sepakat APBD 2020 Tetap di Kisaran Rp 1 Triliun Lebih dengan Mendongkrak Peningkatan PAD Kota Batu
- Pemerintahan5 tahun
Usai Hadiri Pemakaman Saudara di Pujon, Puluhan Warga Sumberejo Jalani Screening
- Pemerintahan5 tahun
Batu Paradise Factory Outlet Masih Bandel Buka, Meski Sudah Dapat Teguran
- Hukum & Kriminal5 tahun
Rugikan Nasabah, Koperasi Delta Pratama Dilabrak Pemuda Pancasila
- Pemerintahan5 tahun
Pasar Batu Berpotensi Jadi Cluster Baru Penyebaran Covid-19
- Berita4 tahun
JTP Group Bangun Batu Love Garden Ajak Partisipasi Warga Sekitar
- Berita5 tahun
Pendaki Gunung Buthak Ditemukan Tewas, Lari Dari Rombongan Diduga Kesurupan
- Berita5 tahun
Warga Mojorejo Luruk Perumahan Taman Harmoni, Pasca Salah Satu Pekerjanya Diketahui Sakit