Hukum & Kriminal
Warga Bumiaji Heboh, Seorang Warga dapat Kiriman Bayi Perempuan
Memontum Kota Batu – Suasana tenang warga di Dusun Jantur, Desa Gunungsari, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, dibuat heboh, Jumat (15/12/2023) pagi sekitar pukul 05.00. Itu karena, salah satu warganya yakni Warsini (54), mendapat kiriman bayi perempuan yang ditaruh tepat di depan pintu teras rumahnya. Tak ayal, penemuan bayi yang tidak bersalah itupun menghebohkan warga.
Warsini mengungkapkan, bahwa bayi yang ditemukan dirumahnya itu diperkirakan baru saja dilahirkan. “Sekitar pukul 05.00, biasanya saya pergi ke pasar untuk belanja. Namun pagi tadi, dari dalam rumah saya mendengar suara seperti tangisan. Hanya saja, awalnya saya menduga kalau itu suara kucing,” kata Warsini.
Karena penasaran, ujarnya, dirinya pun kemudian membuka pintu rumah. Saat itulah, baru disadari jika suara itu adalah bayi.
Baca juga:
“Ternyata ada bayi berjenis kelamin perempuan, tepat di atas keset depan pintu. Seketika itu, saya terkejut dan teriak. Sampai-sampai semua keluarga saya langsung bangun,” terangnya.
Masih menurut Warsini, saat ditemukan kondisi sang bayi nampak kedinginan. “Waktu saya angkat, bayi itu sangat kedinginan. Lalu, diselimuti kain bekas berwarna biru dan merah dalam kondisi basah. Sepertinya baru saja dilahirkan, karena di lengan sebelah kiri banyak tanah,” jelasnya.
Akibat penemuan itu, tidak hanya menyita perhatian warga. Namun, perangkat desa dan Bhabinkamtibmas juga langsung mendatangi lokasi penemuan. Sekitar pukul 05.30, bayi tersebut dibawa ke Puskesmas untuk dilakukan perawatan.
“Setelah dirawat di Puskesmas, sekitar pukul 06.00 pagi, bersama pihak desa dan Bhabinkamtibmas bayi dibawa ke RS Bhayangkara. Bersyukur bayi itu segera mendapat perawatan. Berat badannya sekitar 2,6 kg,” tambahnya.
Sementara itu, Kasi Humas Polres Batu, AKP Trimo, menyampaikan bahwa terkait penemuan itu saat ini masih dalam proses penyelidikan petugas. “Sekarang temuan bayi sedang ditangani Polsek Bumiaji,” tegasnya. (put/gie)
- Pemerintahan5 tahun
Fraksi PKB dan Gerindra Sepakat APBD 2020 Tetap di Kisaran Rp 1 Triliun Lebih dengan Mendongkrak Peningkatan PAD Kota Batu
- Pemerintahan5 tahun
Usai Hadiri Pemakaman Saudara di Pujon, Puluhan Warga Sumberejo Jalani Screening
- Pemerintahan5 tahun
Batu Paradise Factory Outlet Masih Bandel Buka, Meski Sudah Dapat Teguran
- Hukum & Kriminal5 tahun
Rugikan Nasabah, Koperasi Delta Pratama Dilabrak Pemuda Pancasila
- Pemerintahan5 tahun
Pasar Batu Berpotensi Jadi Cluster Baru Penyebaran Covid-19
- Berita4 tahun
JTP Group Bangun Batu Love Garden Ajak Partisipasi Warga Sekitar
- Berita5 tahun
Pendaki Gunung Buthak Ditemukan Tewas, Lari Dari Rombongan Diduga Kesurupan
- Berita5 tahun
Warga Mojorejo Luruk Perumahan Taman Harmoni, Pasca Salah Satu Pekerjanya Diketahui Sakit