Kota Batu
Sikapi Mobdin OPD Tahun Lawas, Sekda Kota Batu Tegaskan Mobdin Baru Mobil Listrik
Memontum Kota Batu – Banyaknya mobil dinas (Mobdin) tahun lawas yang masih digunakan sebagai kendaraan operasional sejumlah kepala OPD di Pemkot Batu, membuat pemerintah daerah melakukan evaluasi. Meskipun, terkait rencana pengadaan Mobdin baru untuk tenaga mesin, dipastikan tidak ada di tahun 2023.
“Jadi, kami tidak melakukan pengadaan Mobdin baru (bertenaga mesin, red),” tegas Sekda Kota Batu, Zadiem Efisiensi, saat ditemui di Kantor Desa Punten, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, Kamis (02/02/2023) tadi.
Ditambahkannya, pengadaan Mobdin yang baru, itu menunggu Instruksi Presiden (Inpres) tentang penggunaan mobil listrik. Oleh sebab itu, untuk saat ini masih menggunakan Mobdin yang lama.
“Soalnya ada Inpres dan kita harus (beralih, red) mobil listrik. Makanya, belum pengadaan. Jadi, sementara ini masih menggunakan mobil yang lama,” tambah Zadiem.
Dari Inpres itu, tambahnya, sesuai dengan ketentuan Mobdin yang digunakan adalah mobil listrik. Sehingga, saat ini sedang menyusun anggaran Mobdin listrik.
“Jadi, kami tidak melakukan pengadaan mobil dinas baru, karena ada Inpres. Sehingga, kami lagi menyusun anggaran untuk mengadakan mobil dinas listrik,” tegas Zadiem.
Ketua DPRD Kota Batu, Asmadi, saat dikonfirmasi terpisah mengenai rencana itu, mengaku sepakat apabila Mobdin yang digunakan untuk operasional, disamakan. Sehingga, tidak ada kesan pilih kasih.
“Untuk menindaklanjuti ini, yang jelas nunggu waktu yang tepat. Mungkin, bisa di Perubahan Anggaran Keuangan (PAK). Dan, alhamdulillah kemarin sambutan Pak Pj sangat baik, terkait keluhan rekan-rekan dinas mengenai masalah kendaraan,” ujarnya.
Sekedar diketahui, terkait mobil listrik tertuang dalam Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 7 Tahun 2022 tentang Penggunaan Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (Battery Electric Vehicle), sebagai kendaraan Dinas Operasional dan atau Kendaraan Perorangan Dinas Instansi Pemerintah Pusat dan Pemerintahan Daerah. (put/sit)
- Pemerintahan5 tahun
Fraksi PKB dan Gerindra Sepakat APBD 2020 Tetap di Kisaran Rp 1 Triliun Lebih dengan Mendongkrak Peningkatan PAD Kota Batu
- Pemerintahan5 tahun
Usai Hadiri Pemakaman Saudara di Pujon, Puluhan Warga Sumberejo Jalani Screening
- Pemerintahan5 tahun
Batu Paradise Factory Outlet Masih Bandel Buka, Meski Sudah Dapat Teguran
- Hukum & Kriminal5 tahun
Rugikan Nasabah, Koperasi Delta Pratama Dilabrak Pemuda Pancasila
- Pemerintahan5 tahun
Pasar Batu Berpotensi Jadi Cluster Baru Penyebaran Covid-19
- Berita4 tahun
JTP Group Bangun Batu Love Garden Ajak Partisipasi Warga Sekitar
- Berita5 tahun
Pendaki Gunung Buthak Ditemukan Tewas, Lari Dari Rombongan Diduga Kesurupan
- Berita5 tahun
Warga Mojorejo Luruk Perumahan Taman Harmoni, Pasca Salah Satu Pekerjanya Diketahui Sakit