Kabar Desa
Akibat Curah Hujan Tinggi, Jembatan Bambu di Desa Tulungrejo Kota Batu Terputus
Memontum Kota Batu – Hujan deras yang mengguyur Kota Batu dan sekitarnya pada Minggu (12/02/2023) kemarin, membuat Jembatan Gardu penghubung RT01 dan RT02, Dusun Gardu, Desa Tulungrejo, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, terputus.
Disampaikan Kepala BPBD Kota Batu, Agung Sedayu, bahwa jembatan bambu tersebut merupakan akses warga setempat sebagai penghubung dua RT di Dusun Gardu. “Kejadian itu pada Minggu, saat hujan deras mulai pukul 12.00 hingga malam hari,” terang Sedayu, saat dihubungi lewat ponselnya, Senin (13/02/2023) tadi.
Baca Juga :
- Cleaning Area Pengunjung, Manajemen Jatim Park 3 Kota Batu Sebut Tak Ada Korban Jiwa
- Wisata Jatim Park 3 Kota Batu Alami Kebakaran
- Sinergitas Bidhumas Polda Jatim dan Awak Media, Deklarasikan Pilkada 2024 Berjalan Damai dan Kondusif
- Partai Nasdem Rekomendasi KD dan Dewa Kresna Maju Pilkada Kota Batu 2024
- 5 Tahun SERU.co.id, Komitmen Suguhkan Berita Tepercaya Jadi Rujukan Masyarakat
Penyebab kejadian itu, ditambahkannya, bahwa plengsengan non teknis sebagai penyangga jembatan bambu itu ambrol terkena derasnya hempasan air. Sedangkan, ukuran jembatan itu mempunyai dimensi panjang 15 meter dan lebar 10 meter serta memiliki ketinggian 8 meter.
“Saat ini, petugas sudah memasang garis penanda keamanan agar warga tidak melintas. Upaya yang dilakukan saat ini, mengkaji secara cepat penanganannya, dengan melakukan koordinasi dengan perangkat setempat,” tegas Agung.
Kepala Desa Tulungrejo, Suliyono, saat dikonfirmasi menjelaskan bahwa hari ini warga setempat melakukan pembersihan di sekitar putusnya jembatan bambu tersebut. “Saat ini, warga kerja bakti memperbaiki Jembatan Gardu. Warga juga melakukan pembersihan area,” ujarnya.
Sedangkan, terkait limpahan air itu, Suliyono mengatakan, bahwa saat kejadian aliran deras bercampur lumpur dari dari area pertanian sehingga membuat luapan banjir bawah jembatan. “Saya berharap masyarakat di musim hujan ini waspada dan hati-hati. Terus, jangan melintasi jembatan itu dulu sebelum perbaikan selesai dan dinyatakan aman,” jelasnya. (put/gie)
- Pemerintahan5 tahun
Fraksi PKB dan Gerindra Sepakat APBD 2020 Tetap di Kisaran Rp 1 Triliun Lebih dengan Mendongkrak Peningkatan PAD Kota Batu
- Pemerintahan5 tahun
Usai Hadiri Pemakaman Saudara di Pujon, Puluhan Warga Sumberejo Jalani Screening
- Pemerintahan5 tahun
Batu Paradise Factory Outlet Masih Bandel Buka, Meski Sudah Dapat Teguran
- Hukum & Kriminal5 tahun
Rugikan Nasabah, Koperasi Delta Pratama Dilabrak Pemuda Pancasila
- Pemerintahan5 tahun
Pasar Batu Berpotensi Jadi Cluster Baru Penyebaran Covid-19
- Berita4 tahun
JTP Group Bangun Batu Love Garden Ajak Partisipasi Warga Sekitar
- Berita5 tahun
Pendaki Gunung Buthak Ditemukan Tewas, Lari Dari Rombongan Diduga Kesurupan
- Berita5 tahun
Warga Mojorejo Luruk Perumahan Taman Harmoni, Pasca Salah Satu Pekerjanya Diketahui Sakit