Komunikasi Sosial

Baksos RB-GESID19 PKB Kota Batu, Berikan Bantuan Beras ke Warga Kurang Mampu

Diterbitkan

-

Baksos RB-GESID19 PKB Kota Batu, Berikan Bantuan Beras ke Warga Kurang Mampu

Memontum Kota Batu – Kembali DPC PKB Kota Batu mrlakukan bakti sosial penyemprotan disinfektan untuk wilayah Kecamatan Batu meliputi tiga desa yakni Pesanggrahan, Sumberjo, dan Kelurahan Temas. Selain penyemprotan desinfektan kali ini juga dengan membagikan bingkisan beras sebanyak satu ton yang terbagi menjadi 100 paket.

“Ya, hari ini penyemprotan disinfektan dimulai dari Desa Pesanggrahan di wilayah jalan Sakura dan sekitarnya, selain penyemprotan desinfektan kali ini kegiatan juga membagikan bingkisan beras sebanyak satu ton yang terbagi menjadi 100 paket, jadi penerima bantuan mendapatkan masing-masing 10 kg,” terang Ketua Fraksi PKB, H. Didik Subiyanto.

Kegiatan seperti ini akan terus dilaksanakan selama masa darurat wabah pandemi Covid -19, guna membantu meringankan beban hidup masyarakat khususnya warga kurang mampu. Tambah Kaji Biyanto sapaan ketua fraksi tersebut.

Senada, Ketua DPC PKB Kota Batu Nurochman, menjelaskan, selain melakukan penyemprotan rutin, pihaknya juga memikirkan kesejahteraan masyarakat yang terdampak/warga kurang mampu dengan memberikan bantuan beras oleh tim Relawan Bangsa Gerak Sikat Covid -19 ( RB-GESID -19) yang di bentuk PKB Kota Batu.

Advertisement

“Maksudnya, kita tidak sekedar turun. Kalau masyarakat menginginkan dan membutuhkan bantuan kita siap serta prioritaskan sesuai jadwal yang sudah ditetapkan oleh tim,” tegas Nurochman.

PKB berkomitmen penyemprotan secara berkala ini bakal berakhir jika pemerintah pusat sudah mencabut status darurat bencana non alam. Nurochman berharap, pandemi Covid-19 segera berakhir agar masyarakat bisa nyaman dan tenang dalam beraktivitas sehari-hari.

“Apalagi menjelang bulan suci Ramadhan, masyarakat biar bisa beribadah dengan tenang,” harap Nurochman mewakili semua relawan. Dalam kegiatan kali ini tampak hadir pengurus DPC PKB, anggota Fraksi PKB serta relawan dan banser. (bir/yan)

 

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas