Kabar Desa
Bank Jatim Cabang Batu Bidik Pengembangan ke Pasar Induk Among Tani
Memontum Kota Batu – Bank Jatim Cabang Batu akan membuka cabang di Pasar Induk Among Tani. Bahkan, terkait perencanaan ini pihak bank sudah mengajukan izin ke tingkat pusat hingga Bank Indonesia (BI).
Kepala Bank Jatim Cabang Batu, Kartika Dyah Sri Rahayu, mengatakan jika sebenarnya saat ini pihaknya sedang berproses untuk persiapan membuka cabang di Pasar Induk Among Tani Kota Batu. Sehingga, ketika kapanpun Pasar Induk itu dibuka, maka Bank Jatim sudah siap operasional.
“Proses ini sudah dilakukan. Sehingga, Bank Jatim tinggal menunggu proses dari Pasar Induk,” terangnya, Selasa (27/06/2023) tadi.
Baca juga :
Untuk tempat operasional, paparnya, sebenarnya sudah disediakan. Hanya saja, titik lokasi yang dimaksud masih belum dilihat, karena masih menunggu proses perizinann dari Bank Jatim Pusat dan BI.
“Titik atau tempat untuk operasional sudah ada. Tetapi, itu belum kami lihat. Kami masih izin dahulu dengan Bank Jatim Pusat serta BI,” ujar Kartika.
Untuk teknis pelaksanaan operasional, tambahnya, nantinya juga berproses dan melihat transaksi keuangan yang ada. Artinya, ada syarat wajib usaha di pasar. Salah satu contoh, potensi perputaran uang hingga seperti arisan simpanan di bank.
“Intinya semua harus lewat prosedur. Perbankkan sendiri nantinya juga akan membidik pembiayaan usaha,” paparnya. (put/sit)
- Pemerintahan5 tahun
Fraksi PKB dan Gerindra Sepakat APBD 2020 Tetap di Kisaran Rp 1 Triliun Lebih dengan Mendongkrak Peningkatan PAD Kota Batu
- Pemerintahan5 tahun
Usai Hadiri Pemakaman Saudara di Pujon, Puluhan Warga Sumberejo Jalani Screening
- Pemerintahan5 tahun
Batu Paradise Factory Outlet Masih Bandel Buka, Meski Sudah Dapat Teguran
- Hukum & Kriminal5 tahun
Rugikan Nasabah, Koperasi Delta Pratama Dilabrak Pemuda Pancasila
- Pemerintahan5 tahun
Pasar Batu Berpotensi Jadi Cluster Baru Penyebaran Covid-19
- Berita4 tahun
JTP Group Bangun Batu Love Garden Ajak Partisipasi Warga Sekitar
- Berita5 tahun
Pendaki Gunung Buthak Ditemukan Tewas, Lari Dari Rombongan Diduga Kesurupan
- Berita5 tahun
Warga Mojorejo Luruk Perumahan Taman Harmoni, Pasca Salah Satu Pekerjanya Diketahui Sakit