Kota Batu
Gubernur Jatim Tegaskan 26 April ASN Wajib Masuk dan Mulai Produktif Kerja
Memontum Kota Batu – Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Jawa Timur diwajibkan masuk kerja produktif mulai Rabu (26/04/2023) lusa. Hal ini, ditegaskan oleh Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa, dalam kunjungan pemantauan lokasi wisata di Kota Batu, Senin (24/04/2023) tadi. Dalam kunjungan itu, Gubernur Jatim didampingi Pangdam V Brawijaya serta Kapolda Jatim juga jajaran Forkompinda Kota Batu.
Disampaikan Gubernur Khofifah, bahwa cuti bersama Lebaran 2023, untuk pegawai pemerintah telah dimulai sejak 19 April 2023 dan berakhir 25 April 2023. “Sehingga, tanggal 26 April 2023 pagi, saya minta seluruh bupati dan wali kota termasuk Pemprov, untuk apel bersama seluruh ASN dalam unitnya masing-masing,” tegas Gubernur Khofifah.
Dalam apel itu, tambahnya, bupati maupun wali kota, untuk melakukan pengecekan masing-masing pegawai. Yang artinya, pada hari tersebut sudah masuk kerja. Terkecuali, yang saat itu pegawai libur dikarenakan umrah atau cuti tahunan, yang diambil bersamaan dengan cuti Lebaran.
Baca juga:
- Cleaning Area Pengunjung, Manajemen Jatim Park 3 Kota Batu Sebut Tak Ada Korban Jiwa
- Wisata Jatim Park 3 Kota Batu Alami Kebakaran
- Sinergitas Bidhumas Polda Jatim dan Awak Media, Deklarasikan Pilkada 2024 Berjalan Damai dan Kondusif
- Partai Nasdem Rekomendasi KD dan Dewa Kresna Maju Pilkada Kota Batu 2024
- 5 Tahun SERU.co.id, Komitmen Suguhkan Berita Tepercaya Jadi Rujukan Masyarakat
“Yang jelas, 26 April 2023 besok lusa, semua pegawai wajib masuk kerja dan mulai produktif,” jelasnya.
Diketahui, berdasarkan data yang ada, menunjukkan aturan soal cuti bersama Lebaran 2023 untuk ASN diterbitkan setelah pemerintah melakukan revisi Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2023, melalui Surat Keputusan Bersama (SKB) tiga Menteri. Dimana, SKB tersebut ditandatangani oleh Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokasi pada 29 Maret 2023 lalu.
Isi SKB tiga Menteri, adalah mengubah Cuti Bersama Lebaran 2023 yang semula berlangsung pada 21, 24 dan 25 April 2023 menjadi 19, 20, 21, 24 dan 25 April 2023. Perubahan ini, dimaksudkan untuk mengantipasi penumpukan kendaraan yang melakukan mudik melalui jalur darat. (put/gie)
- Pemerintahan5 tahun
Fraksi PKB dan Gerindra Sepakat APBD 2020 Tetap di Kisaran Rp 1 Triliun Lebih dengan Mendongkrak Peningkatan PAD Kota Batu
- Pemerintahan5 tahun
Usai Hadiri Pemakaman Saudara di Pujon, Puluhan Warga Sumberejo Jalani Screening
- Pemerintahan5 tahun
Batu Paradise Factory Outlet Masih Bandel Buka, Meski Sudah Dapat Teguran
- Hukum & Kriminal5 tahun
Rugikan Nasabah, Koperasi Delta Pratama Dilabrak Pemuda Pancasila
- Pemerintahan5 tahun
Pasar Batu Berpotensi Jadi Cluster Baru Penyebaran Covid-19
- Berita4 tahun
JTP Group Bangun Batu Love Garden Ajak Partisipasi Warga Sekitar
- Berita5 tahun
Pendaki Gunung Buthak Ditemukan Tewas, Lari Dari Rombongan Diduga Kesurupan
- Berita5 tahun
Warga Mojorejo Luruk Perumahan Taman Harmoni, Pasca Salah Satu Pekerjanya Diketahui Sakit