Kabar Desa
Jalur Klemuk Dipoles, Dua Titik Lampu Peringatan Mulai Disiapkan
Memontum Kota Batu – Pemasangan warning light atau lampu peringatan oleh Dinas Perhubungan Kota Batu, mulai dilakukan di dua titik diantaranya di simpang tiga atau bagian bawah dan tengah dengan jarak sekitar 500 meter di Jalur Klemuk, Kelurahan Songgokerto, Kecamatan/Kota Batu. Proses ini, mulai terlihat saat pelaksana pekerjaan dari CV Dian Tama Banyumas, Jawa Tengah, mulai melepas bekisting atau kotak cetak. Sehingga, kelihatan jelas box beton yang ditengahnya ada sekrup angker sebagai penopang tiang warning light.
Pelaksana pekerjaan dari CV Dian Tama, Nartim, mengatakan bahwa dirinya bersama pekerja sedang melepaskan bekisting yang notabene setelah benar-benar kuat bakal dijadikan tumpuan tiang warning light. “Iya, sekarang kami memasang rambu-rambu lalu lintas warning light dari Dinas Perhubungan Kota Batu. Tetapi sekarang, itu masih dalam tahap penguatan box beton yang dijadikan tumpuan tiang warning light. Pemasangan ini, akan dilakukan di dua titik,” terangnya, Minggu (21/05/2023) tadi.
Baca juga :
- Cleaning Area Pengunjung, Manajemen Jatim Park 3 Kota Batu Sebut Tak Ada Korban Jiwa
- Wisata Jatim Park 3 Kota Batu Alami Kebakaran
- Sinergitas Bidhumas Polda Jatim dan Awak Media, Deklarasikan Pilkada 2024 Berjalan Damai dan Kondusif
- Partai Nasdem Rekomendasi KD dan Dewa Kresna Maju Pilkada Kota Batu 2024
- 5 Tahun SERU.co.id, Komitmen Suguhkan Berita Tepercaya Jadi Rujukan Masyarakat
Sedangkan, tambahnya, untuk pekerjaan pemasangan warning light tersebut sudah dilakukan sejak dua minggu lalu. Selama durasi waktu tersebut, karena pemasangan rambu-rambu itu sebenarnya dilakukan di 15 titik wilayah Kota Batu dan jalur Klemuk, merupakan titik 12 dan 13.
“Sebenarnya ini sudah dipersiapkan dengan penggalian awal sejak dua minggu lalu atau sebelum terjadinya kecelakaan waktu lalu,” ujarnya.
Kendati demikian, jelasnya, yang dikerjakan dengan melepas bekisting itu merupakan tahap persiapan pemasangan rambu-rambu warning light. Karena, teknik pemasangan masih dilaksanakan seminggu lagi sampai beton yang digunakan sebagai tumpuan benar-benar kuat.
Ditambahkannya, standarnya semingguan beton tersebut sudah kuat lalu dipasang tiang dan rambu-rambu warning light. Tapi sampai sekarang, memang belum ada rambu-rambunya, karena menunggu dahulu,” lanjutnya. (put/sit)
- Pemerintahan5 tahun
Fraksi PKB dan Gerindra Sepakat APBD 2020 Tetap di Kisaran Rp 1 Triliun Lebih dengan Mendongkrak Peningkatan PAD Kota Batu
- Pemerintahan5 tahun
Usai Hadiri Pemakaman Saudara di Pujon, Puluhan Warga Sumberejo Jalani Screening
- Pemerintahan5 tahun
Batu Paradise Factory Outlet Masih Bandel Buka, Meski Sudah Dapat Teguran
- Hukum & Kriminal5 tahun
Rugikan Nasabah, Koperasi Delta Pratama Dilabrak Pemuda Pancasila
- Pemerintahan5 tahun
Pasar Batu Berpotensi Jadi Cluster Baru Penyebaran Covid-19
- Berita4 tahun
JTP Group Bangun Batu Love Garden Ajak Partisipasi Warga Sekitar
- Berita5 tahun
Pendaki Gunung Buthak Ditemukan Tewas, Lari Dari Rombongan Diduga Kesurupan
- Berita5 tahun
Warga Mojorejo Luruk Perumahan Taman Harmoni, Pasca Salah Satu Pekerjanya Diketahui Sakit