Hukum & Kriminal
Kasembon Diguncang Ledakan, Satu Orang Dilaporkan Meninggal dan Tiga Luka
Memontum Malang – Ledakan hebat terjadi di wilayah Desa Sukosari, Kecamatan Kasembon, Kabupaten Malang, Sabtu (11/03/2023) sore. Akibat kejadian itu, satu orang dilaporkan meninggal dunia dan tiga lainnya luka-luka.
Hingga kini, petugas kepolisian masih mendatangi lokasi, untuk memastikan penyebab ledakan. Sementara akibat kejadian itu, satu rumah mengalami rusak parah.
Kasatreskrim Polres Batu, AKP Yussy Purwanto, saat dikonfirmasi mengaku masih belum memastikan penyebab dari ledakan. Apakah dari bahan baku mercon atau disebabkan hal lain. “Sementara anggota masih di lokasi,” tegasnya.
Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Malang, Sadono Irawan Irawan, juga membenarkan adanya informasi terjadinya ledakan di wilayah Kasembon.
Baca juga :
- Cleaning Area Pengunjung, Manajemen Jatim Park 3 Kota Batu Sebut Tak Ada Korban Jiwa
- Wisata Jatim Park 3 Kota Batu Alami Kebakaran
- Sinergitas Bidhumas Polda Jatim dan Awak Media, Deklarasikan Pilkada 2024 Berjalan Damai dan Kondusif
- Partai Nasdem Rekomendasi KD dan Dewa Kresna Maju Pilkada Kota Batu 2024
- 5 Tahun SERU.co.id, Komitmen Suguhkan Berita Tepercaya Jadi Rujukan Masyarakat
“Informasi dari relawan terjadi ledakan di Dusun Pulosari, Desa Sukosari, Kasembon. Infonya juga ada satu korban meninggal,” ujar Sadono.
Ditambahkannya, sumber ledakan dari rumah warga bernama Hasan. Diduga, korban meninggal adalah yang bersangkutan.
“Untuk data korban, kami masih datang ke lokasi,” ujarnya.
Sementara itu, Kapolsek Kasembon, AKP Guguk Windu, mengatakan saat ini pihaknya masih mendata identitas para korban. “Saya ini di Tempat Kejadian Perkara (TKP),” kata Windu. (sit)
- Pemerintahan5 tahun
Fraksi PKB dan Gerindra Sepakat APBD 2020 Tetap di Kisaran Rp 1 Triliun Lebih dengan Mendongkrak Peningkatan PAD Kota Batu
- Pemerintahan5 tahun
Usai Hadiri Pemakaman Saudara di Pujon, Puluhan Warga Sumberejo Jalani Screening
- Pemerintahan5 tahun
Batu Paradise Factory Outlet Masih Bandel Buka, Meski Sudah Dapat Teguran
- Hukum & Kriminal5 tahun
Rugikan Nasabah, Koperasi Delta Pratama Dilabrak Pemuda Pancasila
- Pemerintahan5 tahun
Pasar Batu Berpotensi Jadi Cluster Baru Penyebaran Covid-19
- Berita4 tahun
JTP Group Bangun Batu Love Garden Ajak Partisipasi Warga Sekitar
- Berita5 tahun
Pendaki Gunung Buthak Ditemukan Tewas, Lari Dari Rombongan Diduga Kesurupan
- Berita5 tahun
Warga Mojorejo Luruk Perumahan Taman Harmoni, Pasca Salah Satu Pekerjanya Diketahui Sakit