Kota Batu
Kejaksaan Negeri Batu Terima Hibah Tanah dan Bangunan Milik Pemkot Batu
Memontum Kota Batu – Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Batu menerima hibah tanah dan bangunan milik Pemkot Batu. Hibah dan pemindahtanganan ini, telah disetujui Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Batu.
Tanah beserta bangunan tersebut adalah bekas Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil di Jalan Sultan Agung Sisir, Kota Batu. Keputusan ini, ditetapkan dalam rapat paripurna yang digelar di Ruang Rapat Utama Balai Kota Among Tani, Selasa (26/04/2022) tadi.
Ketua DPRD Kota Batu, Asmadi, menyampaikan bahwa hibah yang dilakukan telah memenuhi syarat dan prosedur sesuai dengan peraturan daerah yang berlaku. “Telah dilakukan peninjauan lokasi serta pengecekan kondisi tanah dan bangunan yang akan dihibahkan. Berdasarkan hasil peninjauan, diperoleh bahwa kondisi tanah, gedung, bangunan layak dan sesuai dengan hasil penelitian,” ujarnya. Untuk luas tanah yang dihibahkan, yaitu sebesar 554 m persegi dengan luas bangunan 648,15 m berbentuk gedung bertingkat.
Baca juga :
- Cleaning Area Pengunjung, Manajemen Jatim Park 3 Kota Batu Sebut Tak Ada Korban Jiwa
- Wisata Jatim Park 3 Kota Batu Alami Kebakaran
- Sinergitas Bidhumas Polda Jatim dan Awak Media, Deklarasikan Pilkada 2024 Berjalan Damai dan Kondusif
- Partai Nasdem Rekomendasi KD dan Dewa Kresna Maju Pilkada Kota Batu 2024
- 5 Tahun SERU.co.id, Komitmen Suguhkan Berita Tepercaya Jadi Rujukan Masyarakat
Wali Kota Batu, Hj Dewanti Rumpoko, mengatakan bahwa barang milik daerah harus dikelola dengan baik agar memberi manfaat dan memiliki nilai tambah. Pemindah tanganan ini, diharapkan mampu meningkatkan efektivitas dan nilai bangunan.
“Dengan dihibahkannya tanah dan bangunan ini semoga bisa meningkatkan kinerja Kejari Batu dalam menjalankan tugas dan fungsinya, penegakan hukum di Kota Batu,” ujar Wali Kota (mg3/gie)
- Pemerintahan5 tahun
Fraksi PKB dan Gerindra Sepakat APBD 2020 Tetap di Kisaran Rp 1 Triliun Lebih dengan Mendongkrak Peningkatan PAD Kota Batu
- Pemerintahan5 tahun
Usai Hadiri Pemakaman Saudara di Pujon, Puluhan Warga Sumberejo Jalani Screening
- Pemerintahan5 tahun
Batu Paradise Factory Outlet Masih Bandel Buka, Meski Sudah Dapat Teguran
- Hukum & Kriminal5 tahun
Rugikan Nasabah, Koperasi Delta Pratama Dilabrak Pemuda Pancasila
- Pemerintahan5 tahun
Pasar Batu Berpotensi Jadi Cluster Baru Penyebaran Covid-19
- Berita4 tahun
JTP Group Bangun Batu Love Garden Ajak Partisipasi Warga Sekitar
- Berita5 tahun
Pendaki Gunung Buthak Ditemukan Tewas, Lari Dari Rombongan Diduga Kesurupan
- Berita5 tahun
Warga Mojorejo Luruk Perumahan Taman Harmoni, Pasca Salah Satu Pekerjanya Diketahui Sakit