Kota Batu
Kendaraan yang Masuk Kota Batu Terus Alami Peningkatan
Memontum Kota Batu – Memasuki hari ke tiga perayaan Idul Fitri 1443 Hijriah, arus kendaraan yang melintas atau memasuki Kota Batu, terus mengalami peningkatan. Mengantisipasi kemungkinan macet, beberapa langkah pun terus disiapkan Polres Kota Batu. Salah satunya, memberlakukan sistem buka tutup jalur di beberapa titik.
Tidak hanya itu, untuk kian mempermudah pemakai kendaraan, sejumlah anggota pun terpantau turun di lapangan. Seperti salah satunya, di Pertigaan Pendem-Kota Batu, Rabu (04/05/2022) tadi. Jalur utama yang menjadi sentral ke Kota Batu, baik dari wilayah kabupaten dan Kota Malang, terus dilakukan penjagaan dan penurunan personil untuk membantu kelancaran lalu lintas.
Baca juga:
- Cleaning Area Pengunjung, Manajemen Jatim Park 3 Kota Batu Sebut Tak Ada Korban Jiwa
- Wisata Jatim Park 3 Kota Batu Alami Kebakaran
- Sinergitas Bidhumas Polda Jatim dan Awak Media, Deklarasikan Pilkada 2024 Berjalan Damai dan Kondusif
- Partai Nasdem Rekomendasi KD dan Dewa Kresna Maju Pilkada Kota Batu 2024
- 5 Tahun SERU.co.id, Komitmen Suguhkan Berita Tepercaya Jadi Rujukan Masyarakat
Kapolres Kota Batu, AKBP I Nyoman Yogi Hermawan, menjelaskan bahwa berdasarkan data exit tol Singosari, peningkatan volume kendaraan cukup signifikan. “Pada H-1 Idul Fitri, tercatat ada 10 ribu kendaraan yang keluar dari tol Singosari dan terus meningkat menjadi 14 ribu,” ujarnya.
Yogi menambahkan, jika volume kendaraan terus meningkat dan menyebabkan kepadatan hingga menimbulkan kemacetan, maka pihaknya akan melakukan rekayasa lalu lintas untuk mengurangi kemacetan. “Kami akan melakukan pengalihan arus, apabila terjadi kepadatan. Sehingga, ekor kemacetan tidak sampai melewati Karangploso. Maka, kami akan gunakan jalur alternatif dan tidak melalui Pendem tetapi kami luruskan ke Karangploso sampai ke pertigaan Bendo belok kiri memasuki Kota Batu. Ini efektif kurang lebih 20 menit, dapat mengurai kepadatan arus lalu lintas” paparnya.
Volume kendaraan yang melintasi area Kota Batu, terpantau padat mulai pukul 14.00 hingg 17.00. Beberapa tempat yang menjadi sasaran kendaraan, adalah seperti resto, tempat oleh-oleh dan objek wisata. Kepadatan ini, diperkirakan akan mencapai puncaknya pada Jumat (06/05/2022) dan Sabtu (07/05/2022) lusa.
“Walaupun tidak semuanya datang ke Kota Batu, tetapi kami prediksi lebih dari 50 persen lebih dari data, akan menuju atau melintasi Kota Batu. Oleh karena itu, semua personil yang terlibat dapat operasi Ketupat Semeru 2022 terus memantau perkembangannya,” jelasnya.
(mg3/sit)
- Pemerintahan5 tahun
Fraksi PKB dan Gerindra Sepakat APBD 2020 Tetap di Kisaran Rp 1 Triliun Lebih dengan Mendongkrak Peningkatan PAD Kota Batu
- Pemerintahan5 tahun
Usai Hadiri Pemakaman Saudara di Pujon, Puluhan Warga Sumberejo Jalani Screening
- Pemerintahan5 tahun
Batu Paradise Factory Outlet Masih Bandel Buka, Meski Sudah Dapat Teguran
- Hukum & Kriminal5 tahun
Rugikan Nasabah, Koperasi Delta Pratama Dilabrak Pemuda Pancasila
- Pemerintahan5 tahun
Pasar Batu Berpotensi Jadi Cluster Baru Penyebaran Covid-19
- Berita4 tahun
JTP Group Bangun Batu Love Garden Ajak Partisipasi Warga Sekitar
- Berita5 tahun
Pendaki Gunung Buthak Ditemukan Tewas, Lari Dari Rombongan Diduga Kesurupan
- Berita5 tahun
Warga Mojorejo Luruk Perumahan Taman Harmoni, Pasca Salah Satu Pekerjanya Diketahui Sakit