Kota Batu

KPU Kota Batu Buka Rekruitmen KPPS dan Pengguna Android

Diterbitkan

-

Memontum Kota Batu – KPU Kota Batu membuka pendaftaran rekruitmen untuk KPPS (Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara) sebanyak 4.277 orang. Rekruitmen ini akan dimulai pada 11 hingga 20 Desember 2023 ini.

Anggota KPU Kota Batu Divisi Parmas dan SDM, Marlina, menyebutkan jumlah tenaga yang dibutuhkan untuk KPPS disesuaikan dengan jumlah TPS di Kota Batu. “Jadi, jumlah TPS di Kota Batu ada sebanyak 611 TPS. Setiap KPPS, nanti akan diisi tujuh orang. Jadi, kalau dikalikan maka jumlah yang dibutuhkan 4.277 orang untuk jumlah keseluruhan KPPS,” terangnya, Rabu (06/12/2023) tadi.

Untuk pendaftaran rekruitmen, ujarnya, berdasarkan keputusan seharusnya pada 5 Januari 2024. Tetapi, dimajukan menjadi 11 hingga 20 Desember 2023.

“Persyaratannya, yang jelas minimal lulusan terakhir sekolah tingkat atas. Sehat jasmani rohani dan berdomisili RT/RW terdekat TPS. Juga, tidak terlibat dalam partai politik selama lima tahun ini,” urainya.

Advertisement

Baca juga:

Untuk gaji KPPS, tambah Marlina, Ketua KPPS sebesar Rp 1,2 juta dan anggota sebesar Rp 1,1 juta. “Honorarium untuk KPPS dan Linmas ini sudah ditetapkan oleh Kementerian Keuangan. Dan, honorarium ini naik dibandingkan periode 2019 lalu,” tambahnya.

Persyaratan lain, paparnya, khusus calon anggota KPPS yaitu menggunakan minimal lima tahun dalam penggunaan android. “Itu karena, nanti dalam penyusunan atau dalam rekapitulasi hasil pemungutan suara, KPPS harus menginput di dalam sistem rekapitulasi. Maka, penggunaan android harus terbiasa bagi calon KPPS. Setidaknya, dua dari tujuh orang KPPS yang menggunakan android,” paparnya. (put/sit)

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas