Pemerintahan
Kuatkan Ekonomi Kerakyatan, Wali Kota Malang Launching Gerakan Sobo Pasar
Memontum Kota Malang – Sebagai upaya menguatkan ekonomi di tengah pandemi, Wali Kota Malang, Sutiaji, mengajak jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Kota (Pemkot) Malang, dalam Gerakan Sobo Pasar. Ajakan belanja ke pasar rakyat ini, dilaunching Wali Kota Sutiaji, Jumat (15/10/2021) dengan cara bersama-sama pimpinan Perangkat Daerah berbelanja di Pasar Tawangmangu.
“Saat ini, kami lebih tekankan belanja ke pasarnya sambil melihat protokol kesehatan (Prokes) yang diterapkan. Saya ingin ingatkan kembali, sekaligus menekankan apa yang pernah kita program. ASN harus memberikan contoh melalui gerakan belanja ke pasar rakyat,” terangnya.
Sutiaji menambahkan, jika ASN di Kota Malang yang berjumlah sekitar 6.000 sampai 7.000 orang, setiap hari atau seminggu sekali bisa membelanjakan Rp 20 ribu sampai Rp 50 ribu, maka perputaran uang akan luar biasa. Ketika perputaran uang tersebut untuk pedagang di pasar rakyat, maka nanti yang merasakan juga masyarakat sendiri.
Baca juga:
- Cleaning Area Pengunjung, Manajemen Jatim Park 3 Kota Batu Sebut Tak Ada Korban Jiwa
- Wisata Jatim Park 3 Kota Batu Alami Kebakaran
- Sinergitas Bidhumas Polda Jatim dan Awak Media, Deklarasikan Pilkada 2024 Berjalan Damai dan Kondusif
“Karena pendapatan APBD kita ini juga dari rakyat, oleh karenanya kami berharap masyarakat juga ikut merasakan. Maka, ekonomi rakyat bisa semakin dikuatkan,” sambungnya.
Wali Kota Sutiaji berharap, gerakan ini dapat menjadi hal masif di masyarakat serta dorongan kembali, ASN Kota Malang agar belanja di pasar tradisional. Melalui gerakan ini, Sutiaji menilai, setidaknya nilai-nilai budaya yang ada di pasar sebagai salah satu media penguat nilai kebangsaan dapat hidup kembali. “Karena siapa yang menguatkan pasar kita jika bukan kita sendiri. Nah ini kita lakukan terus menerus, nanti saya ajak seluruh perangkat daerah dan itu ASN semua. Sambil mengingatkan protokol kesehatan, yang tidak pakai masker untuk memakai masker. Saya lihat Kesadaran masyarakat terkait protokol kesehatan ini tadi cukup baik,” terangnya. (hms/mus/sit)
- Pemerintahan5 tahun
Fraksi PKB dan Gerindra Sepakat APBD 2020 Tetap di Kisaran Rp 1 Triliun Lebih dengan Mendongkrak Peningkatan PAD Kota Batu
- Pemerintahan5 tahun
Usai Hadiri Pemakaman Saudara di Pujon, Puluhan Warga Sumberejo Jalani Screening
- Pemerintahan5 tahun
Batu Paradise Factory Outlet Masih Bandel Buka, Meski Sudah Dapat Teguran
- Hukum & Kriminal5 tahun
Rugikan Nasabah, Koperasi Delta Pratama Dilabrak Pemuda Pancasila
- Pemerintahan5 tahun
Pasar Batu Berpotensi Jadi Cluster Baru Penyebaran Covid-19
- Berita4 tahun
JTP Group Bangun Batu Love Garden Ajak Partisipasi Warga Sekitar
- Berita5 tahun
Pendaki Gunung Buthak Ditemukan Tewas, Lari Dari Rombongan Diduga Kesurupan
- Berita5 tahun
Warga Mojorejo Luruk Perumahan Taman Harmoni, Pasca Salah Satu Pekerjanya Diketahui Sakit