Kabar Desa

Pemdes Bumiaji Sosialisasikan Kerjasama dengan Batu Love Garden

Diterbitkan

-

Pemdes Bumiaji Sosialisasikan Kerjasama dengan Batu Love Garden

Memontum Kota Batu – Setelah ditunggu cukup lama, akhirnya agenda sosialisasi tentang kerjasama antara Pemerintah Desa Bumiaji, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu dengan Baloga (Batu Love Garden) Jatim Park group, terlaksana Senin (12/04) tadi.

Pada sosialisasi kerjasama yang berlangsung di Kantor Balai Desa Bumiaji itu, pihak desa mengundang unsur kelembagaan desa, mulai Ketua Rt/Rw serta tokoh masyarakat.

Baca juga:

Kegiatan ini sendiri, terlaksana atas dukungan Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kota Batu, serta manajemen Baloga. Dalam pertemuan yang membahas arah kerjasama antara Pemdes dan Jatim Park group ini, merupakan langkah konkrit dari kedua belah pihak agar kesepakatan yang dihasilkan, dapat memberikan manfaat khususnya bagi masyarakat Desa Bumiaji. Sebab, tempat wisata milik Jatim Park group ini menjadi wahana baru setelah Dino Park yang berada di Desa Beji, Kecamatan Junrejo, Kota Batu.

Kades Bumiaji, Edy Jabo, menjelaskan bahwa pertemuan ini bertujuan agar masyarakat dapat memahami klausul kerjasama. Karena, di dalam wahana Baloga juga terdapat lahan milik Desa Bumiaji, yang direncanakan sebagai pasar wisata.

Advertisement

“Kegiatan pada hari ini adalah kegiatan sosialisasi tentang rencana kerjasama pemerintah desa dengan manajemen Baloga. Yang mana, bisa terlaksana atas upaya Kadin Kota Batu, dimana pihak manajemen baloga memberikan fasilitas dengan membangun pasar wisata, jalan, saluran drainase untuk kesejahteraan masyarakat,” jelas Edy.

Dari kegiatan yang dilakukan, tambahnya, pihak menejemen Baloga ini bisa memberikan manfaat kepada masyarakat dan bisa menambah pendapatan asli desa (PAD) yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta memberikan keuntungan secara bersama-sama.

“Dan untuk daya saing yang semakin ketat pada dunia usaha khususnya olahan makanan maka Pemdes juga akan mendorong warganya yang bergerak di bidang itu untuk memenuhi standard mutu sesuai aturan yang berlaku,” tegas Edy.

Direktur Operasional Baloga, Isa, menerangkan tentang kegiatan di balai Desa Bumiaji ini adalah untuk memberikan informasi seputar kerjasama yang dilakukan antara Pemdes Bumiaji dengan Jatim Park group selaku investor dari Baloga tersebut.

Advertisement

“Hari ini dilakukan sosialisasi antara kami (Baloga) dengan Pemdes Bumiaji, yang bertujuan untuk menyampaikan informasi seputar rencana kerjasama pemerintah desa dengan manajemen Baloga tentang pemanfaatan tanah kas desa (TKD) untuk digunakan sebagai pasar wisata. Sehingga, supaya terkoneksi dengan kami karena bidang kegiatan yang kami lakukan pada sektor industri wisata. Dengan ini kita optimalkan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Pasar wisata ini merupakan tempat bagi masyarakat yang merupakan petani agar nantinya hasil pertaniannya bisa dipasarkan di sini. Baik itu berupa sayur dan buah segar maupun olahannya. Menjadi tempat pagelaran seni dan budaya asli warga setempat dan kemudian bisa juga untuk para wisatawan menikmati kuliner karena ada food court nya juga,” terangnya.

Sedangkan peran Baloga, pada pasar wisata desa sebagai pendamping atau konsultan untuk peningkatan mutu atau standard sebagai tempat wisata. Untuk pengelolaan atau manajemen pasar wisata menjadi hak mutlak Pemerintahan Desa.

Ketua Kadin Kota Batu, H Endro Wahyu W, menegaskan bahwa peran Kadin adalah untuk mendorong pertumbuhan ekonomi desa melalui pengembangan wisata desa yang memiliki tujuan peningkatan kesejahteraan bagi masyarakatnya.

“Kadin di sini hanya sebagai pendorong agar perekonomian desa bisa meningkat dan kesejahteraan masyarakat bisa terwujud, menjadikan desa berdaya masyarakat berjaya secara ekonomi, kadinpun tidak menutup kemungkinan bekerjasama dengan desa-desa yang lain khususnya pada peningkatan ekonomi,” paparnya. (bir/sit)

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas