SEKITAR KITA

Peringati HSN, Kementrian Desa Kunjungi Kota Batu

Diterbitkan

-

Kasdim 0818 Pimpin Pelepasan Anggota ke Kodam Tanjungpura, Ini Amanat yang Disampaikan
Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Indonesia, Abdul Halim Iskandar.

Memontum Kota Batu – Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Indonesia, Abdul Halim Iskandar, melakukan kunjungan ke Kota Batu, kemarin (22/10).

Dalam serangkaian kunjungan itu, selain untuk memperingati Hari Santri Nasional (HNS), juga untuk melakukan kunjungan ke Kantor DPC PKB Jalan Samadi, Desa Pesanggrahan, Kecamatan/Kota Batu.

“Kunjungan yang saya lakukan ini, dalam rangka serangkaian peringatan HSN,” kata Abdul Halim.

Ditambahkan, selain melakukan peringatan HSN bersama DPC PKB Kota Batu, juga melakukan kunjungan ke beberapa pondok pesantren. Salah satunya, kunjungan ke Pondok Pesantren Gasek.

Advertisement

“Kunjungan ini dimaksudkan juga untuk sekaligus bersilaturahmi. Sehingga, tali persaudaraan tetap terjaga dan terjalin,” imbuhnya.

Ketua DPC PKB Kota Batu, Nurrochman, mengatakan bahwa kunjung Mentri Desa, selain untuk memperingati HSN, juga untuk silaturahmi dan kangen dengan Kota Batu.

“Mendes tadi juga sempat memberikan arahan-arahan kepada seluruh DPC PKB Kota Batu. Namun, itu sifatnya internal saja,” ujar politikus yang menjabat sebagai wakil I DPRD Kota Batu.

Beberapa poin yang umum, tambahnya, seperti Mendes (Menses) menginstruksikan untuk tetap menjaga semangat kebangsaan sebagai acuan kerja penggiat PKB. “Beliau berharap, semoga kedepannya pesantren dapat lebih maju lagi. Termasuk, sebagai program pendidikan karakter penerus bangsa,” paparnya. (bir/sit)

Advertisement

 

 

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas