Kota Batu

Sambut Hari Jadi HUT Kota Batu Ke-22, Gladi Bersih Digelar di Pasar Induk Among Tani

Diterbitkan

-

Memontum Kota Batu – Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, kali ini upacara peringatan HUT Kota Batu Ke-22 tahun yang jatuh pada 17 Oktober 2023, bakal ditempatkan di Pasar Induk Among Tani. Pelaksanaan sendiri, selain akan diikuti seluruh jajaran Pemkot Batu dan Forkopimda, juga akan melibatkan sekitar 300 siswa sekolah tingkat SD, SMP dan SMA, yang akan mengisi sebagai paduan suara dalam upacara tersebut.

Pj Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai, mengatakan bahwa ada tiga alasan kuat mengapa peringatan HUT di Pasar Induk Among Tani. Pertama, bahwa Pasar Induk Among Tani, merupakan ikon baru milik Kota Batu.

“Jadi, karena Pasar Induk Among akan menjadi ikon baru. Dengan digelar di Pasar Induk, harapannya masyarakat akan semakin lebih mengenal tentang Pasar Induk Among Tani. Itulah mengapa, akan kita laksanakan di sini,” kata Pj Wali Kota Aries, di sela Gladi Bersih persiapan, Senin (16/10/2023) tadi.

Baca juga :

Advertisement

Kemudian alasan kedua, tambahnya, tentunya dilihat dari luas area. Balai Kota Among Tani, tidak bisa memuat kapasitas banyak undangan. Karena tempatnya terbatas itulah, makanya digelar di Pasar Induk Among Tani. “Tahun-tahun sebelumnya, pelaksanaan upacara dilaksanakan di Stadion Gelora Brantas. Tetapi, sekarang masih digunakan untuk pasar pagi. Dan, tidak mungkin dilaksanakan upacara ini di stadion. Maka, kita laksanakan di Pasar Induk Among Tani,” urainya.

Lalu alasan ketiga, yakni agar gaung Pasar Induk Among Tani, kian terdengar luas. Untuk itu, mulai besok atau tanggal 17 dilanjutkan setiap bulannya, seluruh ASN dicanangkan untuk wajib belanja di pasar itu.

“Dari tiga alasan itu, mengapa pelaksanaan upacara Hari Jadi Kota Batu Ke-22, dilaksanakan di Pasar Induk Among Tani,” tegasnya.

Apalagi, ujarnya, dalam upacara peringatan HUT Kota Batu Ke 22 tahun, sebanyak 300 siswa sekolah SD, SMP dan SMA, akan mengisi sebagai paduan suara. “Yang jelas, kami memberikan apresiasi kepada 300 siswa SD, SMP hingga SMA yang akan mengisi paduan suara pada upacara peringatan Hari Jadi Kota Batu. Dengan latihan hanya tiga minggu, anak-anak ini sungguh luar biasa penampilannya. Saat gladi, pun sudah terlihat sungguh bagus,” paparnya. (put/sit)

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas