Kota Batu
Seminggu Jelang Lebaran Suasana Terminal Kota Batu Sepi
Memontum Kota Batu – Kondisi Terminal Kota Batu di Jalan Sartika, masih terlihat sepi meskipun Hari Raya Idul Fitri 1444 H, kurang seminggu. Suasana itu, kontan kontras jika dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya.
Kepala Satgas Terminal Kota Batu, Kacung Supriyanto, mengatakan biasanya kurang satu minggu Lebaran, apalagi hari Minggu, ada beberapa orang yang mudik atau bepergian bersama keluarga naik bus. “Ini kurang satu minggu Lebaran, kondisi terminal masih sepi. Bahkan, seolah normal seperti hari biasa,” terang Kacung, saat berada di Terminal Kota Batu, Minggu (16/04/2023) tadi.
Kondisi sepi seperti yang terlihat sekarang, ujarnya, memang tidak seperti tahun lalu. “Tetapi, biasanya saat Lebaran kedua, itu baru ada penumpang yang berkunjung ke saudaranya. Suasana itu, kalau menggunakan bus atau angkutan,” imbuhnya.
Baca juga :
- Cleaning Area Pengunjung, Manajemen Jatim Park 3 Kota Batu Sebut Tak Ada Korban Jiwa
- Wisata Jatim Park 3 Kota Batu Alami Kebakaran
- Sinergitas Bidhumas Polda Jatim dan Awak Media, Deklarasikan Pilkada 2024 Berjalan Damai dan Kondusif
- Partai Nasdem Rekomendasi KD dan Dewa Kresna Maju Pilkada Kota Batu 2024
- 5 Tahun SERU.co.id, Komitmen Suguhkan Berita Tepercaya Jadi Rujukan Masyarakat
Kalau dihitung, menurut Kacung, rata-rata dalam sehari sekitar 20 bus yang mampir ke Terminal Kota Batu, dengan trayek tujuan Kediri dan Jombang. “Kalau siang hari, biasanya yang naik bus hanya 3 sampai orang saja,” ujarnya.
Selain itu, penurunan jumlah penumpang untuk angkutan umum, juga signifikan. Hal ini, juga terimbas dari pindahnya para pedagang ke pasar lahan relokasi di Jalan Sultan Agung Kota Batu.
“Sepinya Terminal Kota Batu ini juga imbas dari perpindahan pasar ke Jalan Sultan Agung. Penurunan penumpang sangat signifikan sampai 50 persen. Bisa dilihat, meski kurang seminggu lebaran kondisi masih lengang seperti hari-hari biasanya,” tegas Kacung. (put/gie)
- Pemerintahan5 tahun
Fraksi PKB dan Gerindra Sepakat APBD 2020 Tetap di Kisaran Rp 1 Triliun Lebih dengan Mendongkrak Peningkatan PAD Kota Batu
- Pemerintahan5 tahun
Usai Hadiri Pemakaman Saudara di Pujon, Puluhan Warga Sumberejo Jalani Screening
- Pemerintahan5 tahun
Batu Paradise Factory Outlet Masih Bandel Buka, Meski Sudah Dapat Teguran
- Hukum & Kriminal5 tahun
Rugikan Nasabah, Koperasi Delta Pratama Dilabrak Pemuda Pancasila
- Pemerintahan5 tahun
Pasar Batu Berpotensi Jadi Cluster Baru Penyebaran Covid-19
- Berita4 tahun
JTP Group Bangun Batu Love Garden Ajak Partisipasi Warga Sekitar
- Berita5 tahun
Pendaki Gunung Buthak Ditemukan Tewas, Lari Dari Rombongan Diduga Kesurupan
- Berita5 tahun
Warga Mojorejo Luruk Perumahan Taman Harmoni, Pasca Salah Satu Pekerjanya Diketahui Sakit