Kota Batu
Sore Ini Peningkatan Arus Kendaraan Tinggalkan Kota Batu Mulai Padati Jalur Pendem
Memontum Kota Batu – Hari ketiga lebaran atau sore ini sekitar pukul 17.00, jalur di Simpang Tiga Pendem, Kecamatan Junrejo, Kota Batu, mulai terjadi peningkatan arus kendaraan dari arah Kota Batu. Baik itu kendaraan menuju arah Karangploso, Kabupaten Malang atau Surabaya, maupun kendaraan menuju ke Kota Malang. Setidaknya, dari pantauan petugas ada sekitar 1.260 unit kendaraan roda dua dan 1.440 unit kendaraan roda empat, sudah melintasi jalur penghubung itu, Senin (24/04/2023) tadi.
Kapolsek Junrejo, AKP Anton Hendri Subagio, menjelaskan bahwa untuk arus balik sudah banyak terlihat dari arah Kota Batu menuju Malang atau ke Karangploso menuju Singosari atau lanjut ke Surabaya dimulai pukul 15.00. “Jadi terpantau mulai pukul 15.00, sampai sekarang pukul 17.00, kondisi arus kendaraan masih padat,” terang AKP Anton, saat ditemui di Pos Pengamanan Operasi Ketupat Semeru 2023 Pendem.
Baca juga :
- Cleaning Area Pengunjung, Manajemen Jatim Park 3 Kota Batu Sebut Tak Ada Korban Jiwa
- Wisata Jatim Park 3 Kota Batu Alami Kebakaran
- Sinergitas Bidhumas Polda Jatim dan Awak Media, Deklarasikan Pilkada 2024 Berjalan Damai dan Kondusif
- Partai Nasdem Rekomendasi KD dan Dewa Kresna Maju Pilkada Kota Batu 2024
- 5 Tahun SERU.co.id, Komitmen Suguhkan Berita Tepercaya Jadi Rujukan Masyarakat
Dijelaskannya, bahwa kepadatan arus yang melintas jalur Pendem sudah terjadi sejak pagi. Sekitar pukul 11.00, semakin ada peningkatan volume kendaraan yang melintas. Yakni dari arah Malang atau Karangploso menuju Kota Batu. Karena padatnya arus lalu lintas tersebut, sekitar pukul 12.15 hingga pukul 13.15, dilakukan sistem one way/ arus satu arah dari Karangploso menuju Kota Batu.
“Tadi pagi memang sempat ramai kendaraan dari Malang atau Karangploso menuju Kota Batu. Jadi, kita laksanakan one way arus satu arah. Peningkatan kendaraan terjadi lagi mulai pukul 15.00, namun kali ini kendaraan meninggalkan Kota Batu,” ujarnya. (put/gie)
- Pemerintahan5 tahun
Fraksi PKB dan Gerindra Sepakat APBD 2020 Tetap di Kisaran Rp 1 Triliun Lebih dengan Mendongkrak Peningkatan PAD Kota Batu
- Pemerintahan5 tahun
Usai Hadiri Pemakaman Saudara di Pujon, Puluhan Warga Sumberejo Jalani Screening
- Pemerintahan4 tahun
Batu Paradise Factory Outlet Masih Bandel Buka, Meski Sudah Dapat Teguran
- Hukum & Kriminal4 tahun
Rugikan Nasabah, Koperasi Delta Pratama Dilabrak Pemuda Pancasila
- Pemerintahan4 tahun
Pasar Batu Berpotensi Jadi Cluster Baru Penyebaran Covid-19
- Berita4 tahun
JTP Group Bangun Batu Love Garden Ajak Partisipasi Warga Sekitar
- Berita5 tahun
Pendaki Gunung Buthak Ditemukan Tewas, Lari Dari Rombongan Diduga Kesurupan
- Berita5 tahun
Warga Mojorejo Luruk Perumahan Taman Harmoni, Pasca Salah Satu Pekerjanya Diketahui Sakit