Pemerintahan

Walikota Batu Tanam Pohon, Ajak Masyarakat Lestarikan Lingkungan Demi Generasi Mendatang

Diterbitkan

-

Walikota Batu Tanam Pohon, Ajak Masyarakat Lestarikan Lingkungan Demi Generasi Mendatang

MEMONTUM KOTA BATU – Sebanyak 2600 bibit pohon cemara udang ditanam oleh Pemerintah Kota Batu bersama seluruh elemen masyarakat di Desa Sumberbrantas, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu Selasa (20/1/2020) kemarin.

Penanaman ribuan pohon jenis cemara udang berfungsi sebagi pemecah angin dan pelindung tanaman pertanian itu diharapkan mampu mengurangi dampak bencana angin kencang yang kerap melanda Desa Sumberbrantas.

Walikota Batu, Dewanti Rumpoko ikut dalam penanaman pohon tersebut menyampaikan bahwa kegiatan pelestarian lingkungan bertujuan untuk menekan dampak bencana angin kencang, longsor, dan juga banjir. Serta menjaga daerah mata air Sumberbrantas sebagai hulu sungai yang mengaliri 17 kota /kab di Jawa Timur.

“Kegiatan ini merupakan langkah Pemkot Batu melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) karena pada akhir 2019 terdampak bencana kencang. Dengan penanaman pohon kami harap mengantisipasi bencana angin setiap tahunnya di Sumberbrantas,” ujar Dewanti kepada media.

Advertisement

Ia mengungkapkan, dengan dilakukan penanaman pohon jenis cemara udang berfungsi memecah angin. Sehingga saat terjadi bencana angin kencang dampak yang ditimbulkan bisa diminimalisir.

Apalagi, lanjut dia, akibat bencana angin terbesar tahun lalu membuat tanah pertanian tergerus. Karena itu Pemkot melakukan reboisasi di daerah Sumberbrantas dan lahan-pahan pertanian gundul dengan pohon cemara kipas.

“Selain itu dengan penanaman pohon ini kami berharap juga meminimalisir bencana banjir. Serta penanaman pohon mampu menyerap dan menyimpan air agar mata air Sumberbrantas tetap terjaga,” beber orang nomor satu di Kota dingin ini.

Dengan penanaman pohon tersebut, ia berharap masyarakat juga berkomitmen untuk turut menjaga dan merawat. Sehingga semua elemen masyarakat mampu menjaga kelestarian lingkungan hidup untuk keberlangsungan generasi mendatang.

Advertisement

Sementara itu, Kepala DLH Arief As Siddiq menambahkan jika penanaman pohon mengangkat tema menanam pohon mencegah bencana. Penanaman pohon merupakan antisipasi dan solusi yang bisa dilakukan oleh DLH setelah terjadi bencana beberapa waktu lalu.

“Ini merupakan ide Bu Wali, harapannya dengan penanaman ini masyarakat juga sadar dan memiliki komitmen tinggi merawat lingkungannya. Dalam waktu dekat ini kami juga melakukan penanaman 2000 pohon di lereng Gunung Panderman yang gundul akibat terbakar,” bebernya.

Tak hanya itu, Arief menambahkan jika pihaknya juga meresmikan Taman Sehat Sumberbrantas. Harapannya taman sehat tersebut mampu dimanfaatkan oleh masyarakat untuk bermain dan berolahraga, khusunya bagi anak-anak.

Ia menerangkan, banyak fasilitas yang kami berikan kepada masyarakat di Taman Sehat Sumberbrantas yang memiliki luas 2000 meter persegi. Diantaranya meliputi lapangan voli, ayunan, perosotan, terapi kesehatan kaki, hingga gazebo untuk taman baca.

Advertisement

“Untuk taman kami tak hanya fokuskan di Desa Sumberbrantas. Tapi tiap desa/kelurahan yang ada di Kota Batu. Total taman di Kota Batu saat ini ada sekitar 62 taman. Dengan rata-rata tiap desa/kelurahan memiliki dua taman sebagai ruang bermain anak-anak,” terangnya. (bir/yan)

 

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas